BUPATI SUMBA TENGAH MELANTIK DUA PEJABAT PIMPINAN TINGGI PRATAMA LINGKUP PEMERINTAHAN KABUPATEN SUMBA TENGAH

Waibakul, Diskominfo-Bupati Sumba Tengah Bpk Drs.Paulus S.K.Limu melantik pejabat pimpinan tinggi Pratama Eselon II-B, lingkup Pemerintah Kabupaten Sumba Tengah pada Rabu (1/9/2021) di Aula Kantor Bupati setempat.

Dalam pelantikan pejabat eselon II itu, Bupati Paulus S. K. Limu didampingi Wakil Bupati Daniel Landa, Sekda Umbu Eda Pajangu, Ketua DPRD Kabupaten Sumba Tengah, dan juga dihadiri para Pimpinan OPD di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sumba Tengah.

 Pejabat eselon II yang dilantik tersebut adalah Umbu Neka Jarwoli, SE sebagai Kepala Badan Keuangan Daerah(BKD) Kabupaten Sumba Tengah yang sebelumnya menjabat sebagai Sekretaris Badan Keuangan Daerah

Sedangkan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Sumba Tengah diisi oleh Ahmad Zailani, S.Pt dan sebelum dilantik menjabat sebagai Sekretaris Dinas Peternakan.

Usai menandatangani Naskah pelatinkan, dalam sambutannya Bupati Sumba Tengah, Drs. Paulus S. K. Limu meminta kepada pejabat yang terlantik agar “dalam jabatan kepala dinas ini menjaga  kepercayaan dan tidak boleh disalah gunakan serta memegang amanah dengan erat dan totalitas dalam bekerja,” imbuh Bupati Sumba Tengah.

Disaksikan Oleh Wakil Bupati, Ketua DPRD, Sekertaris Daerah serta  Pimpinan OPD yang hadir, pelaksanaan pelantikan pejabat-pejabat lingkup pemerintah Sumba Tengah ini berjalan dengan prosedur Protokol Kesehatan yang ketat.

“Untuk itu setelah jabatan ini didapatkan lanjutnya, pejabat yang dilantik diminta agar meperlihatkan dedikasi dalam bekerja dan jangan mudah patah semangat dalam kerja meskipun banyak rintangan,” tutup Bupati Sumba Tengah.

(Diskominfo Sumba Tengah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *