Waibakul, – Kebakaran terjadi di sebuah rumah Los Kios terminal Langgaliru di Jalan Lintas Waingapu Waikabubak, Desa Padiratana, Kecamatan Umbu Rartu Nggay, Kabupaten Sumba Tengah. Kebakaran tersebut terjadi diduga akibat korsleting listrik.
“(Dugaan) korsleting listrik,” ujar salah satu penghuni Los Kios Terminal Langgaliru saat ditemui di lokasi kejadian pada, Jumat (25/2/2022).
Kebakaran terjadi pada pukul 23.00 WITA di Los Kios Terminal Langgaliru yang adalah asset Pemerintah Daerah Kabupaten Sumba Tengah melalui Dinas Perhubungan. Saat itu kedua penghuni salah satu Los Kios sedang tertidur di dalam kamar.
“Kami sedang tertidur pulas, namun Ketika ada asap dan bau terbakar kami terbangun lalu melihat api yang begitu cepat menyebar dan kami langsung keluar dari dalam bangunan,” ujar Ibu Rambu Ana Opung.
Rambu Ana Opung mengatakan, sebelum petugas damkar datang, warga bahu-membahu menyiram api secara manual. Api bisa dipadamkan pada pukul 04.55 Wita.
“Salah satu penghuni yang adalah saudara saya, dia bekerja di Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Sumba Tengah saat ini sedang melakukan tugas dinas ke Kabupaten Atambua, dimana seluruh barang dan surat berharga miliknya ludes terbakar namun dalam peristiwa ini tidak ada korban jiwa,” tegasnya.
Pantauan Diskominfo Sumba Tengah, seluruh bagian rumah yang berjumlah 5 kamar hangus terbakar. Sejumlah peralatan, seperti kulkas, lemari, meja, dan sejumlah pakaian, termasuk surat-surat berharga hangus terbakar. Warga sekitar tampak melihat-lihat bagian dalam rumah yang terbakar.
Diskominfo Sumba Tengah_DN